Memimpin dan mengelola tim telemarketing, termasuk melatih, mengarahkan dan memberikan arahan kepada anggota tim untuk mencapai target penjualan.
Merencanakan strategi telemarketing yang efektif untuk mencapai tujuan perusahaan.
Memantau kinerja anggota tim, melacak metrik penjualan seperti tingkat konversi, jumlah panggilan, dan pendapatan yang dihasilkan, memberikan umpan balik serta rekomendasi perbaikan tim.
Memberikan pelatihan dan bimbingan kepada anggota tim untuk meningkatkan mereka dalam berkomunikasi dengan calon pelanggan, mengatasi penolakan, dan menjalankan teknik-teknik penjualan yang efektif.
Melaksanakan pengawasan terhadap telemarketing baik dari segi data panggilan, data hasil panggilan, dan hasil akuisisi & Memastikan bahwa panggilan dilakukan dengan etika yang baik dan bahwa pesan-pesan penjualan disampaikan dengan jelas dan sesuai dengan pedoman perusahaan.
Mengembangkan dan memperbaharui skrip penjualan untuk memastikan bahwa tim memiliki pesan yang efektif dan relevan dalam berkomunikasi dengan calon pelanggan.
Menyiapkan laporan kinerja telemarketing secara berkala dan melaporkan hasilnya kepada Lead Marketing.
Memastikan bahwa semua kegiatan telemarketing yang dilakukan oleh tim mematuhi manual book telemarketing yang telah dibuat.
Bertanggung Jawab terhadap akuisisi seluruh tim telemarketing.
Kualifikasi:
Pendidikan minimal D3/S1 semua jurusan.
Pengalaman minimal 23 tahun di bidang telemarketing/sales, (pengalaman memimpin tim menjadi nilai plus).
Memahami proses & Menyusun serta menjalankan strategi telemarketing, dan pencapaian target berbasis data.
Memiliki kemampuan problem analysis, mampu mengidentifikasi akar masalah kinerja tim dan menentukan solusi yang tepat.
Memiliki kemampuan managing people, termasuk memimpin, mengarahkan, memotivasi, serta melakukan coaching dan evaluasi kinerja tim.
Mampu menganalisis data panggilan, konversi, dan akuisisi serta menyusun laporan kinerja kepada Lead Marketing.
Memiliki komunikasi yang baik, persuasif, dan berorientasi pada hasil.
Terbiasa bekerja dengan target.
Menguasai Ms. Office/Google Workspace dan CRM menjadi nilai tambah